
Rumah Kalbu merupakan media penyampai informasi mengenai jual, beli, bagi bangun, dan sewa properti di Indonesia khususnya Provinsi Sumatera Selatan dan Kotamadya Palembang, berupa rumah, rumah toko (ruko), rukan (rumah kantor), townhouse, gudang, termasuk juga tanah kaplingan, lahan kosong, tambak, perkebunan, dan lain-lain.
Minggu, 07 Oktober 2012
Tips Agar Pengajuan KPR Anda Diloloskan Bank
Pengajuan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) ke bank belum tentu akan dikabulkan, mengingat bank sangat selektif menyeleksi calon pemohon KPR. Alasannya, agar tidak menanggung kerugian, maka bank menuntut pengguna KPR mengikuti tata cara dan penyiapan dokumen.
Agar pengajuan KPR Anda lolos proses seleksi, berikut ini beberapa strategi yang perlu disimak:
Mempersiapkan dokumen
Dokumen pengajuan KPR sangat penting bagi perbankan sebagai langkah awal penilaian seseorang dinyatakan layak atau tidak mendapatkan kredit. Misalnya Anda seorang wiraswasta, maka dokumen yang dipersiapkan adalah:
- Daftar pemasok jika usahanya bergerak di bidang perdagangan
- Bukti transfer dengan pelanggan
- Catatan rekening bank minimum tiga bulan terakhir
- NPWP
- Surat izin usaha perdagangan, jika usahanya bergerak di bidang perdagangan
- Tanda daftar perusahaan (TDP).
Sementara itu, bila Anda seorang profesional atau praktisi, dokumen yang perlu disiapkan antara lain:
- Bukti transaksi dengan pelanggan
- Catatan rekening bank minimum tiga bulan terakhir
- NPWP
- Surat izin praktik beberapa profesi tertentu
Memperbaiki penampilan keuangan
Bank biasanya meminta catatan rekening untuk membuktikan jumlah uang sesuai dengan slip gaji. Apabila mendapatkan gaji secara tunai, segera mungkin memasukkannya ke dalam rekening bank sebelum menggunakannya untuk keperluan sehari-hari. Dari sinilah bank dapat menilai, bahwa Anda sebagai pemohon memiliki penghasilan rutin. Usahakan agar catatan rekening bank menunjukkan adanya pemasukan sekitar tiga bulan terakhir dari penghasilan.
Proporsional saat mencicil
Bank dapat menolak permohonan KPR Anda apabila cicilan hutan mencapai 33% dari penghasilan rutin. Bank dapat menganalisis dan mempunyai cara tersendiri untuk memperkirakan kondisi keuangan pemohon KPR, salah satunya dengan membaca pembayaran tagihan. Karena itu, pertimbangkan hutang Anda lainnya, dan segera dilunasi.
Menjaga kepercayaan bank
Bank adalah partner Anda dalam berinvestasi, sehingga penting artinya untuk menjaga kepercayaan mereka. Sekali Anda melanggar, maka kemungkinan rekam jejak Anda akan menyebar ke bank lainnya.
Untuk menjaga kepercayaan, maka setiap kali jatuh tempo segera bayar cicilan pinjaman Anda. Jangan pernah terlambat, karena keterlambatan akan mempengaruhi penilaian bank.
(sumber: Sukses Membeli Rumah Tanpa Modal, Supriyadi Amir/Laskar Aksara)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Rumah Kalbu Populer:
-
Di awal berkiprah dalam dunia broker properti, pengurus blog pernah mengalami kenyataan pahit, yakni jumlah ko...
-
Menjadi seorang broker properti memang sebuah profesi yang menjanjikan, mengingat modal yang tidak terlalu besar, jam kerja yang tidak...
-
Bagi Anda yang bekerja di pusat Kota Palembang, mencari tempat bermukim yang tak jauh dari lokasi kerja merupakan efisiensi yang baik da...
-
Mungkin sering diantara kita melihat papan yang di tempel di depan rumah atau ruko dengan tulisan "DIJUAL TANPA PERANTARA...
-
Meski tidak terlalu luas, jika Anda cermat dan mampu menatanya dengan baik, mampu menghadirkan kesan tersendiri bagi pemiliknya. ...
-
Memiliki rumput pada taman yang indah merupakan keindahan pada taman itu sendiri. Merawat rumput pada taman, merupakan langkah aw...
-
Satu lagi hunian asri berkonsep minimalis hadir di Kota Palembang. Lokasi di Jln. Abadi Jaya, Kalidoni Palembang. Lokasi strate...
-
Kebun karet ini terletak di perbatasan Kabupaten Prabumulih dan Kabupaten Baturaja Sumatera Selatan. Luas lahan 11 hektar dalam kondisi tera...
-
Bagi Anda yang membutuhkan tempat tinggal temporer, mungkin tempat kos berikut ini bisa menjadi solusi jitu dalam memenuhi kebetuhan And...
-
Tanah seluas 35.000 m2 ini terletak di Jalan Mataram Kelurahan Talang Jambe Kecamatan Sukarame Palembang. Tingkat kelembaban yang renda...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar